Visi dan Misi Bakesbangpol

Visi :

Meumbuhkan Kebersamaan Masyarakat Malang yang damai, tentram terlindungi hak dan kewajibannya untuk mempertahankan Pancasila dan NKRI.

Penjelasan dari Visi tersebut di atas adalah sebagai berikut :

  1. Terwujudnya kondisi tatanan kehidupan sosial politik, sosial ekonomi, sosial budaya, dan ideologi secara berimbang, harmonis, stabil dan dinamis berdasarkan Pancasila dan UU 1945.
  2. Terjadinya hubungan kebersamaan yang haronis anatara pemerintah dan masyarakat serta terjaminnya rasa aman dan terlindungi hak asasinya bagi setiap warga masyarakat.
  3. Tingkat kedewasaan politik masyarakat yang masih kurang sehingga mendorong Badan Kesatuan Bangsa dan Politik untuk berperan dalam mewujudkan demokrasi.

Misi :

  1. Mewujudkan peningkatan penghayatan dan pengalaman nilai-nilai agama dan sosial budaya.
  2. Mewujudkan ketentraman dan ketertiban, supremasi hukum dan HAM.
  3. Mewujudkan peningkatan aksebilitas dan kualitas pendidikan dan kesehatan.
  4. Mewujudkan pengentasan kemiskinan,pengurangan kesenjangan, perbaikan iklim ketenagakerjaan dan memacu kewirausahaan.
  5. Mewujudkan percepatan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan percepatan pembangunan infratruktur.